Republik Gaul Rayakan Piymen Day - Hari Tidur Pagi Sedunia 30 April 2016

Share on FB Tweet Share on G+

INFO UNIK & MENARIK - Sebelumnya admin mau ucapin "Happy Piymen DAY" Selamat Hari Tidur Pagi Sedunia gan.. hehe

Sebagian besar orang menganggap bahwa tidur pagi adalah salah satu kegiatan bermalas-malasan yang kurang baik untuk kesehatan dan dianggap menolak rejeki, apalagi jika tidur pagi dilakukan hampir setiap hari dan telah menjadi budaya bagi mereka yang sering aktif dimalam hari.

Namun tahukah anda, ternyata banyak juga diatara kita yang menolak jika dikategorikan pemalas atau orang yang senang bermanja-manja diatas kasur dipagi hari, padahal terkadang kita juga pernah bahkan sering terlelap pulas dan malas beranjak dari pembaringan untuk menikmati segarnya udara pagi, entah mungkin karena sedang libur atau cuma untuk sekedar balas dendam tidur.

APA ITU PIYMEN DAY :
Piymen DAY adalah hari yang sebagian orang mungkin agak terdengar sedikit aneh, karena dikaitkan dengan hari dimana semua orang sedunia dianjurkan untuk "Tidur Pagi" sebagai aksi malas-malasan yang jatuh pada tanggal 30 April sekali dalam setahun.

Setiap hari kita disibukkan dengan rutinitas yang sangat padat, bahkan dihari libur akhir pekan masih banyak juga yang masih super sibuk dengan kerjaan kantor sehingga hampir dipastikan porsi tidur dan beristirahan sangat kurang dan waktu berkumpul dengan sanak keluarga juga menjadi kesempatan yang sangat langka.

SEJARAH PIYMEN DAY :
Padamulanya peringatan hari Tidur Pagi Sedunia cuma dirayakan oleh para blogger sejak tahun 2006, namun seiring berjalannya waktu ternyata Piymen Day sudah cukup menyebar luas dan dirayakan dibeberapa komunitas diseluruh belahan dunia, bahkan ada juga yang merayakan Piymen Day dengan cara memberikan hadiah berupa gelang besi untuk pasangannya saat bangun sehabis tidur pagi.

Piymen Day bermula dari salah satu mahasiswa dan blogger Indonesia yang sangat gemar begadang dan dipagi harinya baru dia terlelap pulas, kebiasaan mahasiswa tadi terlihat jelas dari postingan artikelnya yang hampir seluruhnya ditulis dimalam hari, dan kebiasaan tidur paginya itu sudah berlangsung lebih dari 10 tahun.

Kata Piymen Day diambil dari nama "Piymen Blog" yang pada mulanya hanya bersifat cibiran dan bahan lelucon oleh para blogger Indonesia untuk piymen yang mengaku sangat senang tidur pagi. Bahkan Piymen pernah menerbitkan artikel kontraversi tentang "99 Manfaat Tidur Pagi Bagi Kesehatan".. hehehe ada-ada aja!

Tambahan :
Blogger dengan anonim Piymen ternyata pernah memimpin 5 Blog raksasa di Indonesia, diantaranya Celebes Blogger Community (CBC), Green Hand, Green Cyber (GCC), Malaikat Komputer dll. dengan total anggota mencapai puluhan ribu blogger aktif baik dalam maupun luar negeri.

RIBUAN ORANG RAYAKAN PIYMEN DAY :
Bermula dari aksi tidur pagi para bloggers, ternyata Peringatan Tidur Pagi Sedunia menyebar luas dan dirayakan banyak orang disetiap negara, ada yang merakayan dengan mendaki gunung, berwisata dipulau kecil dengan pasangan, bahkan ada juga yang merayakannya di kontrakan atau kost pacarnya. Semuanya sah-sah saja dan setiap orang bebas merayakannya, sebagai bentuk pelepas lelah dari rutinitas yang padat disetiap harinya.

Nah.. Besok 30 April 2016, Hari Piymen Day "Hari Tidur Pagi Sedunia"
Pertanyaannya..... Bersama siapakah anda merayakan tidur pagi anda?

Nb.
Nama Blogger : Piymen Blog
Nama Lengkap : Andi Akbar Muzfa
Rutinitas : Blogger Indonesia dan saat ini menjabat sebagai Presiden/ Pimpinan Republik Gaul Clothing sejak tahun 2015.
Terimakasih telah berkunjung di Website Resmi REPUBLIKGAUL.COM
Dapatkan info produk terbaru kami, hanya disini... Pusat informasi distro anak mudana Sulawesi Selatan